Feri Yanto, Rizal Hidayatullah, dan Izul Wahyu Arobi adalah tiga siswa yang mengemban kepercayaan dari SMK Al Khozini untuk mengikuti lomba desain banner tingkat SMA/SMK seMalang raya. Ajang perlombaan tersebut diselenggarakan oleh Sanggar Asma dalam rangka memperingati dies natalis Universitas Widya Gama yang ke-27.
Dengan bimbingan bapak Hardian Aji Kusuma, S.Kom para peserta lomba dari SMK Al-Khozini bekerja dan berlatih keras untuk mempersiapkan ajang lomba tersebut. Lomba tingkat kabupaten ini dihelat pada tanggal 15 Februari 2018. Berkat usaha dan kerja keras, tiga siswa dari SMK Al-Khozini tersebut membawa pulang penghargaan sebagai juara II setelah mengalahkan puluhan partisipan seMalang raya.
Menurut Rizal, hal yang paling menarik dari kesertaannya pada lomba tersebut adalah kemampuannya untuk memanfaatkan kesempatan dalam berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan peserta lain dari luar sekolah. Pesan yang disampaikan oleh para pelopor muda tersebut untuk seluruh siswa SMK Al Khozini adalah agar tidak mudah menyerah dalam meraih prestasi dan cita-cita. (Tita).